Bontang – Seusai gelaran YPK Cup 2020 Basketball Competition kategori junior (SMP-MTs) se-Kaltim, 25 Februari s.d. 5 Maret 2020, kompetisi kategori SMA/SMK se-Kaltim pun dimulai. Bertempat di Gor Pupuk Kaltim Bontang, Jumat, 6 Maret 2020, tepatnya pada pukul 20.00, YPK Cup jenjang SMA dibuka. Di awal acara, Marching Band Bontang PKT langsung menggebrak dengan tampilan yang sangat apik dan menawan.

Dea Safira, ketua panitia, dalam sambutannya mengatakan bahwa YPK Cup telah digagas oleh OSIS SMA YPK sejak 1996 se-Kota Bontang. Dan, sejak enam tahun terakhir pelaksanaannya sudah se-Kalimantan Timur. Bahkan, tahun ini untuk jenjang SMP yang semula hanya se-Bontang, sudah diadakan se-Kaltim.

Dea menyampaikan, peserta untuk jenjang SMA putra diikuti oleh 12 tim, yakni SMA YPK Bontang A, SMA YPK B, SMAN 3 Samarinda, SMA DHBS Bontang, SMAN 6 Balikpapan, SMKN 1 Bontang, SMAN 5 Balikpapan, SMAN 1 Balikpapan, SMAN 1 Bontang, SMAN 1 Samarinda, SMAN 2 Bontang, dan SMAN 2 Sangatta Utara. Kategori putri diikuti delapan tim, yakni SMA YPK, SMAN 1 Balikpapan, SMAN 1 Bontang, SMAN 2 Sangatta Utara, SMKN 2 Balikpapan, SMA YPVDP Bontang, SMAN 3 Samarinda, dan SMAN 2 Bontang.
Turut hadir dalam pembukaan kompetisi ini adalah ketua Perbasi Bontang dan ketua Perbasi Provinsi Kaltim. Dalam sambutannya, Ketua Perbasi Kaltim, Muhammad Rodiansyah, S.E., M.Si., Ak., CA. mengapresiasi kegiatan berskala Kaltim tersebut. “Ini luar biasa, seperti event DBL,” ujarnya disambut gemuruh tepuk tangan hadirin. Rodiansyah berharap, kegiatan serupa semakin marak diadakan oleh berbagai pihak agar bola basket Kaltim semakin maju dan berprestasi.

Secara resmi, acara dibuka oleh Ketua Yayasan Pupuk Yaltim, Ir. Lola Karmila. Setelah memberikan sambutan, ketua YPK, didampingi ketua Perbasi Bontang , ketua Perbasi Kaltim, dan ketua panitia, turun ke lapangan. Secara bergantian, mereka melempar bola basket ke arah ring sebagai pertanda kompetisi dimulai dengan disaksikan para tamu undangan.
Setelah bergulir sejak 6 Maret 2020, hari ini, Rabu, 11 Maret 2020, kompetisi sudah sampai babak semifinal. Empat tim putra dan empat tim putri siap berebut kemenangan. Partai pertama pukul 15.00-16.00 pertandingan tim putri SMKN 2 Balikpapan vs SMANSA Balikapapan, pukul 16.00-17.00 laga putri SMAN 3 Samarinda vs SMAN 1 Bontang. Malam harinya, mulai pukul 19.00-20.00 semifinal putra antara SMAN 1 Balikpapan vs SMAN 3 Samarinda, sedangkan pada pukul 20.00-21.00 akan bertanding tim tuan rumah, yakni SMA YPK A vs SMAN 2 Bontang. Laga berlangsung di Gor Pupuk Kaltim Bontang. (R-1)